Anda Tahu??
    " Welcome To InfoSadayana Blog 2024 " Semoga kita semua senantiasa diberi kebahagiaan selalu!       ""

    Tempat Wisata Alam Kota Bengkulu

    Tempat Wisata Alam Kota Bengkulu
    Bengkulu adalah provinsi yang terletak di Pulau Sumatera, meskipun letaknya kurang strategis, akan tetapi Bengkulu adalah sebuah kota yang maju karena kota ini memiliki sumber daya alam dan adanya jalanan luas yang terstruktur. Meskipun tempatnya yang kurang strategis akan tetapi banyak sekali tempat wisata yang dapat anda kunjungi bersama sanak saudara. Selain itu juga banyak tempat wisata di Bengkulu yang tentunya menarik, indah dan juga bersejarah.

    Bagi anda yang hendak berlibur ke Bengkulu maka sebaiknya mengunjungi tempat-tempat wisata karena dijamin anda akan merasakan keindahan alam serta pemandangan dengan panorama yang begitu menakjubkan. Pada artikel ini anda akan diberikan daftar tempat wisata di Bengkulu yang dapat anda kunjungi yaitu sebagai berikut:

    1. Pulau Tikus

    Pada pulau Tikus ini merupakan pulau induk dan ada beberapa pulau kecil lainnya yang ada di sekitarnya dan mengitari serta adanya karang-karang yang sangat indah. Pulau ini adalah obyek wisata di laut, anda dapat mencapainya dalam waktu 1 jam menggunakan kapal boat dari kota Bengkulu.

    2. Danau Tes - Bengkulu

    Danau ini merupakan danau terbesar yang ada di daerah Bengkulu, dengan adanya latar bukit dan pemandangan hijau yang sangat indah. Danau ini bersumber dari sungai Ketahuan yang merupakan sumber air utama, di tengah-tengah danau ini ada sebuah persawahan penduduk dan adanya gunung pasir yang ada di sekitar danau ini.

    3. Rumah Pengasingan Bung Karno

    Tempat ini berada di Jalan Anggut Atas yang sekarang menjadi jalan Soekarno-Hatta. Tempat ini merupakan tempat tinggal Presiden Republik Indonesia yaitu Soekarno selama beliau diasingkan pada zaman Hindia-Belanda. Pada rumah pengasinan Bung Karno ini terdapat beberapa peralatan seperti buku dan sepeda yang dimiliki Soekarno dan masih tersimpan serta adanya Masjid Jamik yang didesain sendiri oleh Soekarno saat itu.

    4. Benteng Marlborough

    Benteng Marlborough ini memiliki luas sekitar 44.100 meter persegi dan bangunan ini menghadap ke arah selatan. Benteng ini menyerupai kura-kura dan bentuk bangunan abad ke-18 ini pada sekeliling pintu utamanya dikelilingi parit yang luas dan anda dapat melewatinya menggunakan jembatan. Benteng tersebut memiliki pintu keluar bawah tanah yang konon digunakan saat masa penjajahan.
    Pantai Panjang Bengkulu

    5. Pantai Panjang Bengkulu

    Pantai ini merupakan tempat wisata di Bengkulu yang banyak dikunjungi para wisatawan, pantai ini terletak 3 kilometer dari pusat kota Bengkulu yang dapat anda jangkau dengan kendaraan umum. Pada pantai Panjang ini terdapat banyak pohon cemara yang mengelilingi sepanjang pantai. Selain itu di sekitar pantai panjang juga terdapat restoran dan hotel jadi anda tidak perlu khawatir jika akan menginap, dan fasilitas lainnya seperti kolam renang, cottage, area parkir yang luas dan masih banyak lagi fasilitas lainnya telah disediakan.

    Dari beberapa tempat wisata di Bengkulu yang telah disebutkan diatas anda dapat memilih yang akan anda kunjungi, dan pastinya setiap tempat tersebut memiliki ciri khas dan perbedaan masing-masing. Sebelum anda hendak berlibur sebaiknya mempersiapkan kebutuhan yang diperlukan agar liburan anda tetap nyaman dan menyenangkan.

    Selain Tempat Wisata yang terkenal diatas saya juga akan membagikan beberapa Obyek Pariwisata lainnya berserta daftar Kabupaten yang ada di Kota Bengkulu :

    1. Kabupaten Bengkulu Utara

    Wisata alam yang ada diantaranya :
    - Palak Sirih di Kemumu
    - Air Terjun Datar Lebar di Taba Penanjung
    - Kolam Mata Air di Kerkap
    - Taman Nasional Kerinci Sebelat (TNKS) di Putri Hijau dan Napal Putih, dan Taman Hutan Raya di Pondok Kelapa

    Wisata Pantai yang ada diantaranya :
    - Taman Laut Enggano
    - Pantai Sungai Suci Pondok Kelapa

    Wisata Fauna yang ada diantaranya :
    - Pelatihan Gajah di Putri Hijau
    - Taman Hutan Raja lelo di taba penanjung dan Palak Siring kemumu

    2 Kabupaten Kaur

    - Pantai Laguna Ujung Lancang di Desa Merpas, Kecamatan Nasal
    - Pantai Way Hawang Desa Way hawang Kecamatan maje
    - Pantai dan Pelabuhan Linau desa Linau , kecamatan maje
    - Pantai Desa Sekunyit, Kecamatan kaur selatan
    - Pantai Hilir Kecamatan Semidang Gumay

    3. Kabupaten Rejang Lebong

    Obyek Pariwisata di Kabupaten Rejang Lebong adalah
    - Bukit Kaba
    - Suban Air Panas
    - Danau Mas Harum Bastari
    - Dio Ba Gite

    4. Kabupaten Seluma

    Obyek Pariwisata yang terdapat di Kabupaten Seluma yaitu:
    - Bendungan Seluma
    Lokasi / Luas : Kecamatan Seluma / 12 Ha
    - Pantai Seluma
    Lokasi / Luas : Kecamatan Seluma Selatan / 20 Ha
    - Pantai Gading
    Lokasi : Kecamatan Air Periukan Desa Kungkai Baru /
    - Wisata Taman Buru
    Lokasi : Kecamatan Semidang Alas
    - Air Terjun Lubuk Resam
    Lokasi / Luas : Kecamatan Seluma Utara / 20 Ha
    - Air Panas
    Lokasi / Luas : Kecamatan Seluma Utara / 20 Ha
    - Arung Jeram
    Lokasi / Luas : Kecamatan Seluma Utara / 20 Ha
    - Panjat Tebing
    Lokasi / Luas : Kecamatan Seluma Utara / 20 ha
    - Wisata Petualangan Goa.
    Lokasi / Luas : Desa Lubuk Resam Kec. Seluma Utara

    No comments:

    Post a Comment

    The Best Category
    COPYRIGHT © Info Sadayana 2012
    Top